Rumah sulit di jangkau jaringan wifi? Tenang saja, sebab sekarang ada berbagai alternatif atau jalan pintas untuk mengakalinya. Tidak masalah kalau wifi aksesnya tidak bisa sampai ke rumah kita. Sebab ada berbagai cara untuk mengatasi bahkan diantaranya lebih murah pemasangannya.
Apalagi sekarang ada provider yang menyediakan paket internet tanpa batas. Maka membuat semakin komplit, dan tentunya semakin mempermudah dan menjadi opsi hemat membuat wifi di rumah.
Ditambah lagi untuk caranya ada berbagai opsi yang bisa kita lakukan. Dan untuk itu juga pada kali ini saya ingin membagikan berbagai cara tersebut. Lantas apa saja cara yang bisa digunakan untuk pasang wifi di rumah. Maka ketahui caranya di bawah ini.
Daftar Isi

4 Cara Pasang WiFi di Rumah
Memakai Modem WiFi atau MiFi
Alternatif pertama untuk anda yang ingin pasang wifi di rumah adalah dengan memanfaatkan mifi. Kelebihan dengan menggunakan mifi ialah harga yang diperlukan sangat terjangkau. Dan tentu ini berbeda dengan wifi pada umumnya, di mana perlu biaya pemasangan dan biaya bulanan untuk menggunakannya.
Sedangkan kalau menggunakan mifi, biaya yang diperlukan dapat berkurang. Sebab kita hanya perlu membeli alatnya, dan harganya ada di bawah 1 juta bahkan ada yang berkisar 100 ribuan. Sedangkan untuk menemukan alat ini, kita bisa menjumpainya di konter hp atau toko komputer. Di sana dijamin tersedia mifi yang bisa kita beli.
Sementara itu setiap mifi yang beredar sekarang ini dapat dipastikan kalau semuanya sudah suport dengan jaringan 4G. Ini merupakan jaringan paling cepat dan banyak digunakan. Dengan begitu kecepatan internet yang dipancarkan sudah mengikuti perkembangan sama seperti jaringan pada umumnya.
Dan untuk cara menggunakannya, kita perlu kartu internet dan MiFi. Kemudian kartu tersebut di masukin ke slot sim, maka nanti MiFi akan memancarkan jaringan internet yang bisa kita gunakan.
Oh iya untuk kartu tersebut, anda bisa menyesuaikan harga dan paket. Tapi kalau untuk sekarang, anda bisa menggunakan paket internet yang banyak dijual berdasarkan kecepatan. Sebab dengan begitu anda tidak perlu khawatir kehabisan data internet.
Memakai Router USB
Kalau anda meragukan mifi sebab tidak ada pemancar. Maka untuk mengatasi itu, pilihannya bisa dengan menggunakan router USB. Kalau dibandingkan, sistem yang digunakan sebelas duabelas dengan mifi. Hanya saja disini alat yang digunakan berupa router layaknya wifi sungguhan. Lebih jelasnya anda perlu menyiapkan router usb, modem, serta kartu internet.
Untuk merek yang bisa digunakan, pilihan untuk router kita bebas menggunakan asal di sana tersedia port usb. Sedangkan untuk modemnya, ada Huawei, ZTE, Sierra, serta lainnya. Mengenai kartu internet, sama halnya dengan router kita bebas menggunakan kartu dari provider apa saja. Yang penting di sana ada jaringan dan kuat untuk digunakan.
Mengenai cara menggunakannya, kartu internet di masukan ke modem, dan modem di tancapkan ke router melalui lubang usb. Setelah itu kita bisa menggunakan wifi dari router usb untuk mengakses internet.
Jika dibandingkan dengan mifi, tentu pilihan kedua lebih rekomendasi sebab pemancar sinyal bisa lebih kuat dan cepat. Ya, sebanding lah dengan budget yang diperlukan, lebih mahal tapi tidak sebanyak memasang wifi biasa.
Memakai Hotspot di HP
Selanjutnya dengan menggunakan hotspot hp, untuk cara ini bisa digunakan tapi tidak rekomendasi untuk jangka panjang. Sebab dengan menggunakan hotspot hp, ada beberapa kendala yang akan didapatkan.
Yang pertama, sinyal yang dihasilkan tergolong lemah dan jangkauannya kecil. Sebab jaringan yang didapatkan mengandalkan sinyal dari hp, jadi mau tidak mau koneksi yang dihasilkan terbatas. Ditambah lagi kalau penggunaan data untuk 2 media, yaitu hp dan laptop. Maka data yang digunakan akan dibagi menjadi 2, dan hasilnya tidak efektif untuk digunakan. Kedua, mungkin bisa merusak hp sebab jaringan yang dibagi membuat hp panas.
Tapi dibalik itu semua, ada kelebihan yang dimiliki. Di mana biaya yang diperlukan lebih murah bahkan tinggal memanfaatkan paket data. Maksudnya dengan menggunakan wifi dari hotspot hp, kita tidak perlu mengeluarkan biaya untuk membeli alat-alat seperti mifi, modem, atau router.
Dan soal jaringan, dengan menggunakan hotspot dari hp, koneksi yang diberikan cukup untuk melakukan berbagai aktivitas di Internet. Kita bisa melakukan browsing atau bermain game hingga berbagai aktivitas lain dengan menggunakan hotspot di hp.
Memakai WiFi Rumah
Kalau dari ketiga cara tersebut tidak efektif digunakan, dan anda tetap kekeh ingin menggunakan wifi di rumah. Maka cara selanjutnya adalah dengan memakai wifi seperti IndiHome dan lainnya.
Biasanya jasa wifi paling sering melayani dan di jangkau banyak tempat adalah IndiHome. Dan untuk itu kalau tempat tinggal anda berada di wilayah terpencil, maka opsi menggunakan IndiHome adalah yang terbaik.
Untuk cara pemesannya wifi IndiHome, anda bisa menghubungi pigak CS atau jasa yang menjalin kerja sama dengan layanan ini. Kalau tidak tahu, anda bisa mendaftar diri secara online dengan mengakses situs resmi IndiHome.
Untuk alamat situsnya adalah “https://www.indihome.co.id/registrasi-indihome“. Di sana anda bisa melakukan pendaftaran dengan berbagai persyaratan untuk mengetahui wilayah yang memungkinkan dipasang IndiHome.
Baiknya Baca Juga : Jenis jenis layanan internet wifi